Analisis Isi Video YouTube® Berbahasa Indonesia yang Berhubungan dengan Depresi

  • Dicky Sanjaya Program Studi Psikiatri, Fakultas Kedokteran, Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
  • Widodo Sarjana Program Studi Psikiatri, Fakultas Kedokteran, Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
  • Alifiati Fitrikasari Program Studi Psikiatri, Fakultas Kedokteran, Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
  • Sri Woroasih Program Studi Psikiatri, Fakultas Kedokteran, Universitas Diponegoro, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
Kata Kunci: Depresi, YouTube®, Pencarian daring, Analisis isi

Abstrak

Pendahuluan: Dewasa ini literasi kesehatan mental melalui video internet, seperti YouTube®, memiliki peran penting bagi pengidap depresi. Namun, mayoritas video YouTube® terkait depresi umumnya berbahasa Inggris. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran video-video YouTube® berbahasa Indonesia yang berhubungan dengan depresi.
Metode: Kata kunci “depresi” dimasukkan ke mesin pencari di situs YouTube®, kemudian berdasarkan jumlah penayangan terbanyak dipilih 100 video teratas untuk dianalisis mengenai karakteristik video dan berbagai kandungan informasi terkait depresi, seperti sebab depresi, gejala depresi, pencegahan/terapi depresi, kesembuhan depresi, dan sumber informasi depresi. Masing-masing karakteristik akan dibandingkan berdasarkan jumlah penayangan, jumlah disukai atau tidak disukai, dan jumlah komentar.
Hasil: Hanya 10% video berbahasa Indonesia dengan kata kunci “depresi” yang diunggah oleh saluran profesional dan 6,57% video yang bersumber dari profesional. Sebagian besar video tidak memberikan informasi tentang pencegahan atau terapi (57%) dan kesembuhan depresi (78%). Mayoritas video menyebutkan bahwa depresi disebabkan oleh stres kehidupan (49%) dengan gejala bunuh diri (39%) dan rasa sedih (25%). Namun, hanya 16% video yang menyatakan bahwa depresi dapat diterapi atau dicegah dengan konsultasi profesional.
Kesimpulan: Literasi depresi melalui video YouTube® berbahasa Indonesia masih kurang. Diperlukan video YouTube® yang memberikan informasi mengenai depresi, berasal dari sumber profesional, dan mengandung ajakan untuk mencari bantuan profesional.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2024-07-06
Viewer: 241 times
PDF downloaded: 162 times